Iphone 5s aman? buktikan!


   Ketakutan akan bahaya yang mengintai dari fitur sidik jari di iPhone 5S akhirnya terbukti. Beberapa hari setelah peluncuran, fitur Touch ID sudah bisa dibobol hacker.

Hacker yang berasal dari Jerman itu mengaku berhasil meretas sistem keamanan Touch ID yang diklaim oleh Apple sebagai password terbaik di dunia.

"Sidik jari Anda adalah salah satu passcode terbaik di dunia. Ini selalu dengan Anda, dan tidak ada dua yang persis sama,"umbar Apple saat peluncuran iPhone 5S.

Hacker yang berasal dari Chaos Computer Club mengungkapkan telah berhasil menerobos sistem keamanan di Touch ID, sehingga bisa tetap memanfaatkannya untuk membuka iPhone dan lainnya.

Menurut para peretas tersebut, Touch ID dapat dilewati dengan menggunakan prinsip yang sama dengan eksploitasi pada scanner sidik jari.

"Scanner Touch ID iPhone 5S menggunakan teknologi yang sudah diimplementasikan sebelumnya, hanya resolusinya yang jauh lebih tinggi," kata hacker bernama Starbug, yang detikINET kutip dari Trustdreviews, Senin (23/9/2013).

"Jadi untuk menembusnya hanya perlu meninggikan saja resolusi yang dibutuhkan untuk sensor Apple ini," tambahnya.

Scanner sidik jari iPhone 5S mampu mengambil gambar 2400 dpi. Nah, yang perlu dilakukan adalah membaliknya dan mencetaknya pada 1200 dpi.

"Untuk menembusnya perlu menggunakan printer laser dan ketebalan toner," tandasnya.

Jadi masih merasa Touch ID itu aman?

Sumber : http://inet.detik.com/read/2013/09/23/155654/2366857/317/terbukti-touch-id-iphone-5s-bisa-dibobol-hacker?i991102105

Posting Komentar

0 Komentar